Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA)

 

(Referensi: Kampus Merdeka. (n.d.). [Gambar].Kampus Merdeka Website. https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/km/assets/logo-IISMA.png)

Salah satu program berupa beasiswa yang mana diadakan oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dalam rangkaian program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan serta pengalaman kepada para mahasiswa untuk melanjutkan studi selama satu semester di berbagai Universitas di manca negara dengan dibiayai penuh oleh Pemerintah Indonesia. Universitas Brawijaya juga turut mengirimkan mahasiswanya untuk berpartisipasi dalam program beasiswa IISMA ini. Pendaftaran program beasiswa ini diperuntukkan untuk mahasiswa yang berada di semester empat sampai semester enam.

Pada tahun 2021 yang mana merupakan tahun pertama program beasiswa IISMA ini digelar, sebanyak empat mahasiswa dari Program Studi Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Brawijaya (UB) berhasil mendapatkan beasiswa ini dan telah berangkat untuk menempuh studi di Universitas tujuan.

Kunjungi laman dibawah ini untuk informasi lebih lanjut mengenai program kerjasama.

Program Beasiswa IISMA – https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/km/IISMA/landing.html

Mahasiswa Program Studi Sastra Inggris Penerima Beasiswa – https://fib.ub.ac.id/13-students-of-fcs-ub-received-the-iisma-scholarship/

Testimoni Mahasiswa IISMA 2021 – http://sastrainggris.fib.ub.ac.id/?p=3057

 

Federation University

( Reference: Federation University [Picture]. University’s Website.https://federation.edu.au/ )

Merupakan Salah satu program Double Degree yang diadakan oleh Prodi Sastra Inggris Universitas Brawijaya dengan mitranya yaitu Bachelor of Arts Federation University Australia,Double Degree di Federation University telah dimulai sejak tahun 2020 dan terus berjalan hingga saat ini, program ini membutuhkan waktu 5 bulan untuk kelengkapan pemberkasan seperti transkrip nilai mulai dari semester 1-4, ijazah SMA, Paspor, Pengiriman sertifikat IELTS, Surat penawaran dari kampus Luar Negeri, Dokumen Visa, dan persiapan lainnya.

Mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan dapat mengikuti program Double Degree di Federation University dan mengambil mata kuliah tertentu yang nantinya akan di convert ke mata kuliah pada Prodi Sastra Inggris Universitas Brawijaya,dengan diadakannya program ini,diharapkan dapat memperluas pengalaman internasional serta menambah pengetahuan Mahasiswa terkait kompetensi lintas budaya.

Kegiatan oleh Federation University di Sastra Inggris – https://sastrainggris.fib.ub.ac.id/?p=3067

University of Queensland

( Reference: University of  Queensland. [Picture]. University’s Website. https://www.uq.edu.au/ )

Hubungan kerjasama yang terjalin antara Universitas Brawijaya (UB) dengan University of Queensland adalah berupa program Double Degree. Program ini merupakan program yang diadakan oleh UB untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa yang berkeinginan untuk melakukan dua studi dalam satu waktu tanpa mengajukan cuti. Program Double Degree ini sendiri merupakan salah satu program yang terangkai dalam International Program yang disediakan oleh Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Brawijaya (UB).

Pendaftaran program ini dibuka pada Agustus 2020, sedangkan untuk kegiatan belajarnya akan dimulai pada bulan Februari 2021.

Kunjungi laman dibawah ini untuk informasi lebih lanjut mengenai program kerjasama.

Program Double Degree oleh UB – https://ub.ac.id/academic/double-degree-program/

Program Internasional oleh FIB – https://fib.ub.ac.id/profil-fakultas/international-program/

Testimoni Mahasiswa Program Double Degree 2021 – http://sastrainggris.fib.ub.ac.id/?p=3062

 

University of Southern Queensland

(Referensi: University of Southern Queensland. (n.d.). [Gambar]. Website Universitas. https://www.usq.edu.au/

USQ Virtual Advanced English for International Communication 2021 merupakan Program kerjasama antara Prodi Sastra Inggris Universitas Brawijaya dengan salah satu Universitas mitranya yaitu University of Southern Queensland,diselenggarakan pada tanggal 12 Juli – 30 Juli 2020 secara daring melalui media Zoom,kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 hingga 11.30 WIB, kegiatan ini diperuntukkan bagi seluruh mahasiswa baik kelas reguler maupun kelas Internasional.

Dengan diadakannya program ini,diharapkan mahasiswa dapat memperluas pengetahuan khususnya mengenai budaya Australia serta meningkatkan pengetahuan akademik melalui interaksi dengan penutur asli bahasa inggris.

Kegiatan oleh USQ di Sastra Inggris – http://sastrainggris.fib.ub.ac.id/?p=3070

Dosen Tamu

Karl Ian Uy Cheng Chua, Ph.D.
Ateneo de Manila University

Bart Barendregt
Professor of Leiden University

Dag Yngvesson, PhD
University of Nottingham Malaysia

Dr. Willy Renandya
National Institute of Education, Singapore

Jati Savitri, S.S
Medcom.id

John Charles Ryan, Ph.D
Southern Cross University, Australia

Prof. Tony Mcenery
Lancaster University

Gavin Brookes
Lancaster University

Intan Paramadhita
Macquarie University

Prof. Dr. Sharmani Patricia Gabriel
University Malaya, Malaysia

Veronica Gabriella
Siloam Hospital Group

Tia Setiadi
Circa Publishing

Li-Yunjing
Tianjin Foreign Studies Univ China

Helena I.R Agustin
Universitas Negeri Semarang